Kab.Bandung Ketikone – Untuk ciptakan rasa aman dan nyaman, Kapolsek Margaasih, Kompol. Bony Yuniar, AA., S. Ip, MH, bersama pemerintahan Desa Nanjung lakukan monitoring dan pemantauan pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung (14/5/2025).
Sinergitas Polsek Margaasih bersama Pemdes Nanjung dengan Dishub Kabupaten Bandung dalam pemasangan PJU di sepanjang Kp. Dara Ulin Desa Nanjung ini, untuk mencegah berbagai kejahatan yang bisa saja terjadi seperti halnya curas, curat curanmor (C3) dan lain sebagainya.
Dengan adanya Penerangan Jalan Umum (PJU) selain mengantisipasi C3 juga, 1. Meningkatkan visibilitas di jalan, sehingga memudahkan pengguna jalan untuk melihat potensi bahaya atau kegiatan membahayakan, 2. Mengurangi kesempatan kejahatan dengan membuat pelaku kejahatan lebih mudah terlihat dan terdeteksi, 3. Meningkatkan rasa aman pengguna jalan, dimana mereka lebih berani untuk menggunakan jalan pada malam hari, 4. Membantu pengawasan oleh petugas keamanan atau masyarakat, sehingga mereka dapat lebih efektif dalam mencegah kejahatan.
Maka Penerangan Jalan Umum (PJU) ini, merupakan salah satu upaya untuk mengantisipasi C3 dan kejahatan lainnya, juga untuk meningkatkan keamanan dijalan.
Reporter : Den