Bandung Ketikone – Pangdam III/Siliwangi, melalui Kepala Kelompok Staff Ahli, Brigjen Kuat Budiman, beserta jajarannya, didampingi Dandim 0624/Kabupaten Bandung, Letkol. ARH. Dhama Noviang Jaya, beserta Jajarannya, Kepala Dinas Kabupaten Bandung, drg. Grace Mediana Purnami, Forkopincam Kecamatan Margaasih, Kepala Desa Rahayu, pantau pelaksanaan vaksinasi untuk anak usia 6 – 12, dan dewasa, dengan target 1.500 dosis dan berikan sembako, acara dilaksanakan di Sekolah Talenta TKI 3, Desa Mekarrahayu Kecamatan Margaasih Kabupaten, pada hari Rabu (05/01/2022).
Pada kesempatan tersebut, Pangdam III/Siliwangi, melalui Kepala Kelompok Staff Ahli, Brigjen Kuat Budiman mengatakan, berikan apresiasi pada pelaksanaan vaksinasi yang dilaksanakan diwilayah Margaasih, khususnya pelaksanaan vaksinasi di Sekolah Talenta, yang begitu tertata, mulai dari pendaftaran sampai pada tahap penyuntikan vaksin disiapkan tempat khusus, dan tujuan dari vaksin ini masyarakat harus tahu, ini untuk menjaga kekebalan tubuh/daya tahan tubuh (imunity).
“untuk itu diharapkan masyarakat bagi yang belum divaksin untuk segera divaksin, dan pelaksanaan vaksinasi untuk capaian target bisa capai antara 70% – 80% mudah – mudahan bisa tercapai, untuk itu mari kita semua mendukungnya terutama masyarakat yang belum divaksin, kita juga berharap dan berdoa semoga wabah virus Covid – 19 ini segera, agar aktivitas bisa normal kembali.”ungkapnya.
Sementara itu Kepala Dinas Kabupaten Bandung, drg. Grace Mediana Purnami, mengatakan, masyarakat harus mau divaksin dan jangan dikejar – kejar, sebab vaksin ini untuk menjaga kekebalan tubuh, seperti apa yang dikatakan oleh Pangdam III/Siliwangi, melalui Kapoksahli, Brigjen.
Kuat Budiman, dan untuk capaian vaksinasi untuk saat ini di Kabupaten Bandung, untuk vaksinasi pertama (1) sudah mencapai 67% dan untuk vaksinasi kedua (2) baru mencapai 51%, mudah – mudahan dengan terus menerus dilaksanakannya vaksinasi capaian target 70% – 80% di Kabupaten Bandung, bisa tercapai.
Rep: (D/Y/Tim).