Beranda Wisata & Kuliner Potensi Wisata Alam Curug Mundu Jadikan Panorama Alam Pancatengah

Potensi Wisata Alam Curug Mundu Jadikan Panorama Alam Pancatengah

127
0

Tasikmalaya Ketikone – Pancatengah merupakan daerah selatan dari kota Tasikmalaya yang berjarak 60 km lebih dan memakan waktu sekitar 2 jam perjalanan dari kota Tasikmalaya. Minggu 19/12/2021.

Berbatasan dengan kecamatan Cikalong dan Cikatomas, juga di batasi oleh aliran sungai Cimedang untuk wilayah kabupaten pangandaran,dan dibatasi pula oleh aliran sungai Citoe ,untuk wilayah kecamatan Cikalong.

Sepanjang aliran sungai Citoe, banyak sekali kita temukan nuansa panorama alam yang begitu menakjubkan dengan kealamian alam yang masih asri ,Air yang bening ,tawarkan kedamain dan ketenangan bagi para pengunjung.

Selain curug Dengdeng Curug Panetean dan curug lainnya, kini ada lagi curug baru yaitu Curug Mundu dimana lokasinya hampir searah dengan curug panetean.

lokasi curug mundu memang belum terlalu dikenal oleh para pengunjung.

Namun nuansa alam dan panorama alam di curug ini betul betul sangat mempesona.

Sehingga waktu kami survei lokasi sebetulnya kami enggan untuk pulang terburu buru. “Katanya

Dengan banyaknya potensi Obyek wisata curug di Pancatengah kami harap putra daerah mampu mengelola Alam dengan cara merawat atau melestarikan alam yang masih alami sehingga bagi para pengunjung harus selalu hati hati jangan gegabah, karena kebanyakan curug di pancatengah saat ini masih alami, “tutur Asep keling

 

Reporter:Gus

Editor:Ek

Gus

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini